Kekuatan


  • TUHAN Allahmu akan ikut untuk menolong kamu, dan Ia akan memberi kemenangan kepadamu.'
    Ulangan 20:4
  • "Engkau harus yakin dan berani. Mulailah pekerjaan itu dan jangan gentar terhadap apa pun juga. TUHAN Allah yang kusembah akan menolong engkau. Ia tidak akan meninggalkan engkau. Ia akan mendampingi engkau sampai seluruh pekerjaan itu selesai.
    1 Tawarikh 28:20
  • Ia mempunyai kekuatan manusia, tetapi kita mempunyai TUHAN Allah kita untuk membantu dan bertempur bagi kita."
    2 Tawarikh 32:8
  • dinyanyikan oleh anak-anak dan bayi. Pemerintahan-Mu teguh tak tergoyahkan untuk membungkamkan musuh dan lawan.
    Mazmur 8:2
  • Engkau menguatkan aku untuk menumpas musuh; dengan bantuan Allahku kudobrak pertahanan mereka.Perbuatan Allah sempurna janji TUHAN dapat dipercaya. Ia seperti perisai bagi semua yang berlindung pada-Nya. Dialah Allah yang menguatkan aku dan membuat jalanku aman.
    Mazmur 18:29, 30, 32
  • Ada orang yang mengandalkan kereta perangnya, ada pula yang mengandalkan kudanya. Tetapi kita mengandalkan kuasa TUHAN, Allah kita.
    Mazmur 20:7
  • Aku yakin akan mengalami kebaikan TUHAN dalam hidupku di dunia ini.Berharaplah kepada TUHAN, kuatkanlah dan teguhkanlah hatimu; ya, berharaplah kepada TUHAN!
    Mazmur 27:13, 14
  • TUHAN pelindung dan pembelaku, aku percaya kepada-Nya. Ia menolong dan menggirangkan hatiku, aku memuji Dia dengan lagu syukur.TUHAN memberi kekuatan kepada umat-Nya, Ia membela dan menyelamatkan raja pilihan-Nya.
    Mazmur 28:7, 8
  • TUHAN menyelamatkan orang saleh, dan melindungi mereka di waktu kesesakan.
    Mazmur 37:39
  • Sekalipun jiwa ragaku menjadi lemah, Engkaulah kekuatanku, ya Allah; Engkaulah segala yang kumiliki untuk selama-lamanya.
    Mazmur 73:26
  • Bahagialah orang yang mendapat kekuatan daripada-Mu, dan yang berhasrat mengadakan ziarah ke Gunung Sion.
    Mazmur 84:5, 7
  • TUHAN adalah kekuatanku dan pujaanku, Ia telah menyelamatkan aku.
    Mazmur 118:14
  • Jiwaku hancur luluh ditimpa kesusahan, kuatkanlah aku sesuai dengan janji-Mu.
    Mazmur 119:28
  • Sebab Engkau menjadi pengungsian bagi orang lemah, tempat yang aman bagi orang miskin dalam kesesakan. Engkaulah perlindungan terhadap angin ribut, naungan terhadap panas terik. Sebab orang kejam menyerang seperti topan di musim hujan,
    Yesaya 25:4
  • Ia menguatkan orang yang lelah, memberi semangat kepada yang tak berdaya.
    Yesaya 40:29
  • Jangan takut, sebab Aku menyertaimu, jangan cemas, sebab Aku Allahmu. Engkau akan Kuteguhkan dan Kutolong, Kutuntun dengan tangan-Ku yang jaya.
    Yesaya 41:10
  • Yesus memandang mereka lalu berkata, "Untuk manusia, itu mustahil! Tetapi untuk Allah, semua mungkin."
    Matius 19:26
  • Apakah yang dapat dikatakan sekarang tentang semuanya itu? Kalau Allah memihak pada kita, siapakah dapat melawan kita?
    Roma 8:31
  • Kami tidak punya sesuatu alasan pun untuk menyatakan bahwa kami sanggup melakukan pekerjaan ini, tetapi Allah yang memberi kemampuan itu kepada kami.
    2 Korintus 3:5
  • Senjata-senjata yang kami gunakan di dalam perjuangan kami bukannya senjata dunia ini, tetapi senjata-senjata Allah yang berkuasa. Dengan senjata-senjata itu kami menghancurkan pertahanan-pertahanan; kami menangkis perdebatan-perdebatan
    2 Korintus 10:4
  • Tetapi Tuhan menjawab, "Aku mengasihi engkau dan itu sudah cukup untukmu; sebab kuasa-Ku justru paling kuat kalau kau dalam keadaan lemah." Itu sebabnya saya lebih senang membanggakan kelemahan-kelemahan saya, sebab apabila saya lemah, maka justru pada waktu itulah saya merasakan Kristus melindungi saya dengan kekuatan-Nya.Jadi saya gembira dengan kelemahan-kelemahan saya. Saya juga gembira kalau oleh karena Kristus saya difitnah, saya mengalami kesulitan, dikejar-kejar dan saya mengalami kesukaran. Sebab kalau saya lemah, maka pada waktu itulah justru saya kuat.
    2 Korintus 12:9, 10
  • Saya berdoa semoga Allah yang mahamulia berkenan untuk menguatkan batinmu dengan Roh-Nya.
    Efesus 3:16
  • Akhirnya, hendaklah kalian menjadi kuat dengan kekuatan yang kalian dapat dari kuasa Tuhan, karena kalian bersatu dengan Dia.
    Efesus 6:10
  • I can do all things through Christ which strengtheneth me.
    Filipi 4:13
  • Tetapi Anak-anakku, kalian milik Allah. Kalian sudah mengalahkan nabi-nabi palsu, sebab Roh yang ada padamu lebih berkuasa daripada roh yang ada pada orang-orang milik dunia ini.
    1 Yohanes 4:4
  • Jauh dari rumah aku berseru kepada-Mu, karena aku putus asa. Engkau akan menghantar aku ke tempat pengungsian yang aman, tempat yang terlalu tinggi bagiku;
    Mazmur 61:2
  • Sebab ia melepaskan orang tertindas yang tak berdaya, dan orang miskin yang berseru kepadanya.
    Mazmur 72:12
  • Waktu aku berseru kepada-Mu, Engkau menjawab, Kaukuatkan hatiku sehingga aku menjadi berani.
    Mazmur 138:3
  • Tetapi orang yang mengandalkan TUHAN, akan mendapat kekuatan baru. Mereka seperti burung rajawali yang terbang tinggi dengan kekuatan sayapnya. Mereka berlari dan tidak menjadi lelah, mereka berjalan dan tidak menjadi lesu.
    Yesaya 40:31
  • Ingat, Aku sudah memerintahkan kepadamu supaya engkau sungguh-sungguh yakin dan berani! Janganlah engkau takut atau kurang bersemangat, sebab Aku TUHAN Allahmu mendampingi engkau ke mana saja engkau pergi."
    Yosua 1:9
  • Lalu TUHAN Yang Mahakuasa berkata kepadaku, "Yeremia, karena orang-orang itu berbicara begitu, maka mereka akan kena malapetaka yang menurut mereka tidak akan terjadi. Aku akan menjadikan kata-kata-Ku seperti api di dalam mulutmu. Bangsa ini akan seperti kayu bakar, dan api itu akan membakar mereka sampai habis."
    Yeremia 5:14
  • Aku akan menguatkan umat-Ku, mereka akan taat dan berbakti kepada-Ku. Aku, TUHAN, telah berbicara."
    Zakharia 10:12
  • Karena yang berbicara pada waktu itu bukanlah kalian, melainkan Roh Bapa yang di surga, melalui kalian.
    Matius 10:20
  • Tetapi kalian akan mendapat kuasa, kalau Roh Allah sudah datang kepadamu. Dan kalian akan menjadi saksi-saksi untuk-Ku di Yerusalem, di seluruh Yudea, di Samaria, dan sampai ke ujung bumi."
    Kisah Rasul rasul 1:8
  • Anggota-anggota Sidang Pengadilan itu heran melihat keberanian Petrus dan Yohanes, apalagi mereka tahu bahwa kedua rasul itu adalah orang-orang biasa yang tidak berpendidikan. Lalu mereka sadar bahwa kedua rasul itu adalah orang-orang yang ikut dengan Yesus.
    Kisah Rasul rasul 4:13
  • Sebab bagi orang-orang yang menuju kebinasaan, berita tentang kematian Kristus pada salib merupakan omong kosong. Tetapi, bagi kita yang diselamatkan oleh Allah, berita itu merupakan caranya Allah menunjukkan kuasa-Nya.
    1 Korintus 1:18
  • Berita yang saya sampaikan kepadamu tidak saya sampaikan dengan kata-kata yang memikat menurut kebijaksanaan manusia. Saya menyampaikan itu dengan cara yang membuktikan bahwa Roh Allah berkuasa.Saya berbuat begitu, supaya kepercayaanmu kepada Kristus tidak berdasarkan kebijaksanaan manusia, melainkan berdasarkan kuasa Allah.
    1 Korintus 2:4, 5